Uncategorized

Ketua PMI Jatim Kukuhkan Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Gresik

Share Berita:

GRESIK, PEWARTAPOS.COM – Ketua PMI Jawa Timur, H. Imam Utomo S, mengkukuhkan Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Kabupaten Gresik masa bhakti 2021-2026 pada Senin (04/04/22) di ruang serbaguna Mandala Bhakti Praja Lantai 4 Kantor Pemkab Gresik.

H. Imam Utomo melantik  Dra Aminatun Habibah sebagai Dewan Kehormatan, Achmad Nadlir SM,ST sebagai Ketua Pengurus PMI Kabupaten Gresik dan Mitha Abdillah Sekretaris. Imam Utomo juga menyampaikan bahwa tugas PMI kedepannya akan semakin berat dan kompleks sehingga memerlukan hubungan baik agar tercipta harmonisasi.

“ Saat ini  PMI bekerja atas dasar Undang-undang No.1 tahun 2018 tentang kepalangmerahan. Undang-undang ini dijadikan jaminan hukum untuk melaksanakan tugas kemanusiaan. Dimana di situ terdapat 5 tugas pokok dan 3 tugas perbantuan diantaranya terjadinya bencana di dalam maupun luar negeri, layanan sosial dan tugas kemanusiaan yang diberikan pemerintah,” ujar mantan Gubernur Jatim ini.

Lebih lanjut Imam Utomo juga menegaskan agar PMI Gresik menyisipkan relawan yang memiliki sertifikat komptensi dan memiliki keahlian.

“ Jangan sampai mengirim relawan sama sekali tidak mengerti apa tugas relawan. PMI Gersik diharapkan  mendidik para relawannya mampu melaksanakan tugas secara profesional,” imbuhnya.

Di akhir sambutanya, Ketua PMI Jatim itu juga berharap Ketua Pengurus dan Dewan Kehormatan bisa bekerjasama dengan pemerintah daerah, sehingga dalam program kerjanya PMI mendapat dukungan penuh dari Pemerintah kabupaten.(iz)


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close