Wisata

Penghargaan Industri Pariwisata pada EJTA

Share Berita:

KOTA BATU, PEWARTAPOS.COM- Sejumlah Industri Pariwisata di Jawa Timur seperti Restoran, Rumah Makan, Hotel, Homestay, Kuliner, Makanan Khas memperoleh penghargaan pada gelaran East Java Tourism Award (EJTA) Tahun 2022 di Ballroom The Singhasari Resort Kota Batu, Sabtu (10/12).

Pada penghargaan yang diberikan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa itu, dihadiri Kadisbudpar Jatim Hudiyono, Sekdaprov Jatim Adhy Karyono, Wali Kota Batu Dewanti Edy Rumpoko dan sejumlah undangan lainnya.

Industri Pariwisata yang berprestasi mendapatkan apresiasi dari Pemprov Jatim melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Bidang Pengembangan Sumber Daya Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Disbudpar Jatim.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa pada kesempatan itu menyemangati semua pemenang penghargaam yang hadir. Dirinya berharap ajang ini bisa menjadi upaya bersama untuk terus meningkatkan promosi pariwisata di wilayahnya masing-masing. Terimakasih pula kepada para dewan juri yang telah bekerja luar biasa.

“Kita lihat dari sisi digitalnya, ada juga lomba video pendek, dan penayangan dari beberapa wisata desa dan wilayah. Tentu hal ini sangat bagus untuk saling bisa mem-promote daerahnya,” tutur Gubernur perempuan pertama Jatim itu.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Kadisbudpar) Jatim DR Hudiyono, M.Si mengemukakan, kegiatan EJTA dimaksudkan sebagai upaya Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur untuk memberikan support dan meningkatkan semangat serta daya dukung sektor kebudayaan dan pariwisata di masa pandemi dan pasca pandemi covid-19

Berikut ini beberapa profil usaha industri pariwisata yang memperoleh penghargaan :

Penghargaan Industri Pariwisata Kategori Hotel Non Bintang. Terbaik I : Hotel Wisda Rengganis, Kab. Situbondo. Terbaik II : Hotel Ilhami, Kab. Blitar. Terbaik III : Hotel Cahaya Berlian, Kab. Pamekasan.

Penghargaan Industri Pariwisata Kategori Pondok Wisata/Homestay. Terbaik I : Homestay “Keluarga Rama”, Kab. Kediri. Terbaik II : Homestay Widodari I, Kab. Trenggalek. Terbaik III : SHS Joyo Homestay, Kab. Situbondo. Terbaik IV : Homestay Banjaran Indah Kab. Ngawi. Terbaik V : Homestay Harapan Baru Kab. Lumajang.

Penghargaan Industri Pariwisata Kategori Restoran. Terbaik I : Warmer + Ku, Kab. Tulungagung. Terbaik II : Latar Ijen, Kota Malang. Terbaik III : PT. Mamin Resto (MM Resto) Kab. Sidoarjo

Penghargaan Industri Pariwisata Kategori Rumah Makan. Terbaik I : Rumah Makan Taman Dewi Sri, Kab. Mojokerto. Terbaik II : Tempoe Heritage Resto, Coffee & Galery, Kab. Ponorogo. Terbaik III : Resto dan Rumah Makan “Sendang Bening” Kab. Magetan.

Lima besar Festival Makanan Khas Jatim 2022. Juara I : Ijen Suites, Kota Malang. Juara II : Hotel Ibis Style, Kota Surabaya. Juara III : Resto Lesehan Bajak Laut, Kab. Tuban. Harapan I : Amanish, Kab. Sumenep. Harapan II : Paseban Sena Hotel, Kota Probolinggo.

Penyaji Terbaik Festival Makanan Khas Jatim 2022. Terbaik I : Pari Resto & Cafe, Kab. Kediri. Terbaik II : Barung Tresna Art, Kab. Bangkalan. Terbaik III : CV RIzki, Kab Situbondo. Terbaik IV : Pondok Desa, Kota Batu. Terbaik V : Echo Catering, Kab. Blitar.

Video Profil Kuliner Terbaik Festival Makanan Khas Jatim 2022. Terbaik I : Saujana Resto & Cafe, Kab. Lumajang. Terbaik II : Depot Anda, Kota Mojokerto.

Terbaik III : Restoran Bumbu Djangkep, Kota Pasuruan. Terbaik IV : Ria Resto & Cafe, Kab. Bojonegoro. Terbaik V : Counter Perut, Kab. Trenggalek. (iz)


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close