IIK Perhutani Divre Jatim Sosialisasikan Budidaya Tanaman Toga Hidroponik di Jombang
JOMBANG, PEWARTAPOS.COM – Perhutani KPH ( Kesatuan Pemangkuan Hutan) Jombang suport kegiatan Ikatan Istri Karyawan (IIK) Perhutani Divreg (Divisi Regional) Jatim Rayon 1,2,3 dan 4, sosialisasi Agro Hidroponik, bertempat di gedung Tectona Perhutani KPH Jombang, Jln.Wahid Hasyim 170 Jombang, Rabu(21/02/2024), bertempat di desa Plosokerep Kecamatan Sumobito.
Serangkaian kegiatan meliputi sambutan ,sosialisasi dan praktek budidaya Tanaman Sistim hirdroponik yang diikuti IIK Perhutani Divre Jatim, Rayon 1 sampai dengan 4.
Kegiatan dibuka dan dipimpin langsung oleh, Ibu Erwin Deny Hermansyah selaku Penasehat Bidang Pendidikan IIK Perhutani, didampingi Ibu Sandra Wawan Triwidodo Wakil ketua IIK Perhutani Korwil II Jawa Timur.
Disampaikan Erwin Deny Hermansyah selaku Penasehat Bidang Pendidikan IIK Perhutani, “Kami sangat mengapresiasi dengan guyubnya atau kekompakanya atas pelaksanaan kegiatan sosilisasi budidaya tanaman toga hidroponik, yang akan semakin menambah pengetahuan, wawasan, manfaat bersama,” terangnya.
Masih disampaikannya, tetap semangat serta jalin hubungan silahturahmi melalui berbagai kegiatan bermanfaat lainya, seperti saat ini, imbuhnya.
Hal senada juga disampaikan Sandra Wawan Triwidodo selaku Wakil Ketua IIK Perhutani Korwil II Jawa Timur menyampaikan apresiasi, “Kami
mengapresiasi narasumber budidaya tanaman toga hidroponik, serta
menyampaikan pesan dari Ibu ketua IIK Perhutani Jawa Timur, atas semangat Ibu ibu mengikuti sosialisasi hidroponik karena kegiatan ini bagus dikembangkan, di tempat atau lahan terbatas sebagai usaha sampingan dirumah,” terangnya.
Terpisah, Rusdi Waluyo selaku nara sumber “Hidroponik Asem Kembar” menyampaikan, ” dalam budidaya agro sistim hidroponik, sebenernya tidak sulit dan tak bisa instan, secara bertahap diperlukan pelatihan, ketelatenan (ketekunan) dan pemahaman seperti halnya dalam proses penyemaian biji, pindah tanam,perawatan dan lain sebagainya menyesuaikan lahan dan tempat,” pungkasnya. (nik)