Peristiwa

Gunung Raung Semburkan Abu Vulkanik, Warga Diminta Tak Beraktivitas di Radius 2 Km

Share Berita:

BANYUWANGI,PEWARTAPOS.COM– Gunung Raung yang terletak di kawasan Pegunungan Ijen Bondowoso mulai meningkat aktivitasnya sejak kemarin.

Hari ini , Minggu (7/1/2021), sekitar pukul 05.49 WIB, gunung tertinggi keempat di Pulau Jawa ini dilaporkan erupsi, mengeluarkan abu vulkanik ke arah timur, dengan ketinggian hingga 1 Km dari puncak kawah.

Dampaknya, sejumlah wilayah di Kabupaten Banyuwangi terkena semburan abu vulkanik. Bahkan sejumlah wilayah di Kec. Buleleng Bali, juga dilaporkan terkena dampak abu Gunung Raung.

Bandar Udara Blimbingsari yang berada di Kabupaten Banyuwangi juga dinyatakan ditutup hari ini hingga esok, sembari menunggu perkembangan.

BPBD Prov. Jatim pun telah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak, di antaranya, Pos Pantau Gunung Api (PPGA) Raung, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) dan jajaran BPBD setempat.

Dari hasil koordinasi tersebut, BPBD Jatim mengimbau kepada masyarakat dan pengunjung untuk tidak melakukan aktivitas di radius 2 kilometer (Km) dari puncak kawah.

Plt Kalaksa BPBD Jatim Yanuar Rachmadi mengungkapkan, sampai saat ini status Gunung Raung masih dalam level II, waspada.

“Berdasar rekomendasi PVMBG, demi keamanan dan keselamatan semua, kita minta masyarakat dan pengunjung untuk tidak melakukan aktivitas di radius 2 kilometer dari puncak kawah,” pintanya.

Hingga sore hari tadi, Gunung Raung masih terpantau mengeluarkan abu vulkanik tipis dan terdengar suara gemuruh.

“Kita minta masyarakat tidak perlu panik. Tetap tenang, namun tetap meningkatkan kewaspadaannya,” harapnya. (*)


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close