Sumenep Bersholawat: Bupati Fauzi Serukan Persatuan dan Kecintaan pada Nabi
SUMENEP, PEWARTAPOS.COM – Bertepatan dengan tanggal 10 Muharram 1446 H atau hari Asyura, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur, kembali menggelar kegiatan Sumenep Bersholawat. Acara ini diadakan untuk memperingati hari penting dalam kalender Islam dan memperkuat kecintaan masyarakat kepada Nabi Muhammad SAW.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Sumenep Dewi Khalifah, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), para kiai, dan masyarakat Sumenep.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh ulama kharismatik sekaligus pimpinan majelis pemuda bersholawat At-Taufiq Sampang, Madura, Gus Khoiron Zaini.
Pantauan media ini di lokasi, ribuan masyarakat Sumenep terlihat sangat antusias untuk menghadiri kegiatan tersebut.
Sebelum kegiatan dimulai, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo memberikan santunan kepada para anak yatim yang didampingi oleh Wabup Sumenep serta Gus Khoiron Zaini.
Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang turut hadir dalam kegiatan Sumenep Bersholawat tersebut.
“Terima kasih Pak Kiai beserta rombongan yang sudah hadir dalam kegiatan ini,” ungkap Bupati dalam sambutannya, Selasa (16/07/2024).
Bupati menuturkan bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang dilakukan setiap tahun oleh Pemkab Sumenep.
“Kegiatan Sumenep Bersholawat ini merupakan kegiatan tahunan yang selalu dilaksanakan oleh Pemkab Sumenep. Semoga tahun depan kita diberikan kesempatan untuk hadir kembali,” harapnya.
Selain itu, Bupati Sumenep mengajak seluruh masyarakat untuk terus meningkatkan kecintaan kepada Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW.
“Mari kita bersholawat bersama, menunjukkan rasa cinta kita kepada Rasulullah SAW dan mendekatkan diri kepada Allah SWT,” katanya.
Bupati berharap, dengan adanya kegiatan tersebut mampu menumbuhkan ketaqwaan serta mempererat tali persaudaraan.
“Semoga kehadiran kita meningkatkan hablum minan nas dan hablum minallah,” harapnya.
Moh Yusuf, salah seorang pemuda yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan bahwa ia sangat mengapresiasi adanya kegiatan Sumenep Bersholawat ini.
Ia berharap, kegiatan positif yang dilakukan oleh Pemkab Sumenep mampu menjadikan Kabupaten Keris ini semakin sejahtera.
“Kami sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, semoga ke depan Kabupaten Sumenep semakin maju dan semakin sejahtera dengan adanya kegiatan-kegiatan positif,” tandasnya. (han)