Jatim

Paskibraka Sumenep Sukses Kibarkan Sang Saka Merah Putih di HUT Ke-79 RI

Share Berita:

SUMENEP, PEWARTAPOS.COM – Prosesi pengibaran Sang Saka Merah Putih oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dalam rangka Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Republik Indonesia di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, berjalan dengan lancar.

Tahun ini, sebanyak 75 anggota Paskibraka terdiri dari siswa siswi terbaik tingkat SMA sederajat baik daratan maupun kepulauan di bawah naungan Badan Kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat (Bakesbangpol) Sumenep.

Pantauan media ini di lokasi, Wabup Sumenep Dewi Khalifah menjadi Inspektur Upacara dan pembacaan teks Proklamasi Kemerdekaan RI oleh Ketua DPRD Sumenep Hamid Ali Munir.

Selain itu, Wakil Bupati Sumenep Dewi Khalifah menyampaikan, generasi muda harus memiliki budi pekerti yang baik.

Sebab, menurut Wabup, akhlaqul karimah menjadi pondasi terkuat bagi para generasi muda dalam menghadapi tantangan zaman.

“Para orang tua hendaknya harus tetap memperhatikan pergaulan anak anaknya,” pesannya.

Selain itu, momen upacara HUT ke 79 RI kali ini juga diisi dengan pemberian remisi umum kepada warga binaan Rutan kelas IIB Sumenep sebanyak 183 narapidana yang dilakukan secara simbolis oleh Wabup Sumenep.

Sebelumnya, Pendamping Paskibraka dari Bakesbangpol Linmas Sumenep, Bastian Teguh Kurniawan mengatakan, pihaknya sudah melakukan berbagai persiapan dalam beberapa hari terakhir.

“Tadi pagi juga latihan sekaligus gladi,” katanya saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (15/08/2024).

Ia mengatakan, saat ini pasukan Paskibraka berada di bawah naungan Bangkesbangpol Linmas, sebelumnya berada di Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Sumenep.

“Kami cukup berdebar karena ini memang baru pertama menangani Paskibraka, tentunya harapan kami pasti yang terbaik lah,” imbuhnya.

Ia menjelaskan bahwa, pihaknya akan terus berusaha semaksimal mungkin agar pelaksanaan upacara HUT ke 79 RI tahun ini berjalan dengan baik.

“Mudah-mudahan nanti pada pelaksanaan tidak terjadi apa-apa, baik itu dari bendera terbalik, dan semoga anggota Paskibraka tetap terjaga kesehatannya,” tutupnya. (han)


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close