Pemkab Ngawi Kucurkan Bantuan untuk Lansia dan Disabilitas
NGAWI,PEWARTAPOS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ngawi mengucurkan bantuan untuk lansia dan penyandang disabilitas yang belum tercover. Bantuan tersebut diserahkan kepada 115 disabilitas dan 135 lansia se-Kab. Ngawi.
Dalam menyalurkan bantuan tersebut, Pemkab Ngawi mengerahkan Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) yang tersebar di kecamatan-kecamatan.
TKSK Paron Kabupaten Ngawi, Nurul Kasanah, Sabtu (19/6/2021) mengatakan,” kami melakukan distribusi bantuan itu, selama dua hari dan secara door to door.”
Ditambahkan Nurul, Pemkab memberikan bantuan sebesar Rp 2,4 juta sesuai kuota di masing-masing kecamatan. Total penerima bantuan di Kec. Paron sebanyak 22 orang. Rinciannya, 13 orang lansia dan sembilan orang penyandang disabilitas ( * )