Uncategorized

Pastikan Ketersediaan Oksigen untuk RS, Wagub Emil Tinjau PT. Linde Indonesia, Gresik

Share Berita:

GRESIK,SKO.COM – Untuk memastikan suplai ketersediaan oksigen bagi rumah sakit (RS) di Jatim dalam kondisi aman, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak meninjau salah satu pabrik pemasok gas industri terbesar di Indonesia, PT. Linde Indonesia di Jl. Raya Roomo, Kec. Manyar, Kab. Gresik, Senin (12/7/2021) sore.

Emil sapaan akrab Wagub Jatim ini menyampaikan, kedatangannya tersebut untuk memastikan suplai oksigen yang ada di beberapa industri di Jatim, termasuk di PT. Linde Indonesia, Gresik dalam kondisi aman.

“Atas arahan Ibu Gubernur, kemarin Ibu Gubernur sudah mengunjungi dua pabrik oksigen, di PT. Air Product Indonesia sama PT. Samator, hari ini juga ibu meninjau ketersediaan fasilitas di Madiun, kami ditugasi untuk meninjau Linde,” kata Emil Dardak.

Wagub Emil pun menjelaskan, liquid oksigen yang sebagian kecil diproduksi PT. Linde Indonesia, Gresik dapat digunakan untuk membantu kebutuhan medis di RS. Utamanya bagi RS yang memiliki fasilitas untuk mengubah dari liquid oksigen menjadi gas oksigen siap pakai.

“Jadi kemungkinan ada dua yang utama, satu mensuplai langsung ke rumah sakit yang sudah siap menerima, tapi tidak seluruh rumah sakit. Sebagian yang punya fasilitas itu rata-rata yang besar-besar dan pasiennya banyak juga yang membutuhkan,” jelasnya.

Lebih lanjut Emil Dardak menjelaskan, saat ini tengah dikerjakan skema untuk Refill atau pengisian ulang oksigen. Bagi RS yang memerlukan pengisian ulang juga bisa terlayani.

“Atau yang kedua ini juga sedang digarap adalah ke fasilitas pengisian ulang, sehingga tabung-tabung bisa diisi ulang,” imbuhnya.

Sementara untuk akses mendapatkan dua fasilitas tersebut, Wagub Emil menegaskan bahwa ada Satgas Oksigen yang telah dibentuk Gubernur Khofifah. Tim tersebut akan melakukan koordinasi dan distribusi terkait kebutuhan suplai oksigen.

“Ibu Gubernur telah membentuk Satgas Oksigen yang akan berkoordinasi dengan perwakilan dari ekosistem BUMN terkait, termasuk Smelting untuk kemudian bisa mengalokasikan dengan setepat-tepatnya. Ini terkondisikan lewat Satgas Oksigen. Jadi Satgas Oksigen nanti akan menentukan yang mana yang paling membutuhkan, insyaallah koordinasinya berlangsung baik,” terangnya.

Kehadiran Wagub Emil ke PT. Linde Indonesia, Gresik tersebut tak hanya ingin memastikan suplai ketersediaan oksigen saja. Tetapi kehadirannya juga untuk memastikan semua tabung gas tidak ada yang ditimbun.

“Tadi kami ditunjukin di sana ada tabung-tabung gas, itu bukan oksigen, itu Argon, dan Argon dikirim ke Jatim. Jadi itu untuk kebutuhan industri. Jadi isinya bukan oksigen. Pak Agus (Manager Site PT. Linde Indonesia) memastikan bahwa tidak ada oksigen ditumpuk disini,” tegasnya.

Dirinya berharap, proses alokasi dan pendistribusian oksigen di Jatim dapat berjalan lancar dan bisa membantu meringankan beban RS. Apalagi saat ini, RS sedang memerlukan sangat banyak suplai oksigen untuk perawatan pasien Covid-19.

“Mudah-mudahan ini bisa menolong situasi sekarang, dan menambah kapasitas perawatan di rumah sakit,” harapnya.

Di sisi lain, kunjungan Emil Dardak ke PT. Linde Indonesia, Gresik juga ingin memastikan upaya tracing di pabrik pemasok gas industri tersebut. Dirinya memperoleh informasi bahwa beberapa karyawan PT. Linde Indonesia, Gresik ada yang tengah terkonfirmasi positif Covid-19.

“Sekaligus memang dari Satgas ada kabar ya bahwa ternyata ada beberapa pegawai yang terpapar Covid-19 dan kita doakan segera sembuh. Tapi ternyata disini pegawainya cuma 53 dan semuanya sudah ditracing, cepat, dan operasi berjalan lancar. Artinya protokol kesehatan di sini ketat,” ucapnya.

Di kesempatan itu, Emil yang pernah menjabat sebagai Bupati Trenggalek itu pun menyampaikan terima kasih. Pasalnya, dua BUMN bernama Pertagas dan PT. Smelting telah mengalokasikan 50 ton oksigen per minggu untuk membantu kebutuhan oksigen bagi RS. Bantuan tersebut dialokasikan melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).

“Alhamdulillah atas dukungan dari BUMN kemudian juga melalui PT Smelting, Pertagas yang tadinya mengalokasikan untuk industri, 50 ton per minggunya kini akan dialokasikan untuk kebutuhan medis,” katanya.

Sementara Manager Site PT Linde Indonesia, Gresik Agus menyampaikan terima kasih atas kunjungan yang dilakukan Wagub Emil Dardak. Suplai oksigen yang dialokasikan untuk medis menjadi kebanggaan perusahaannya. Karena, upaya tersebut menjadi bagian dalam berkontribusi bagi kemanusiaan.

“Terima kasih atas kunjungannya Pak Wakil Gubernur Jawa Timur, ini apresiasi kepada kami semua. Ini salah satu daripada kebanggaan kami bisa mensupport kemanusiaan,” katanya. ( *
)


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close