Jatim

Anggota Koramil Garum Berikan Wawasan Kebangsaan Ke Sekolah

Share Berita:

BLITAR, PEWARTAPOS.COM – Dalam rangka menanamkan rasa cinta tanah air sejak dini, anggota Koramil 0808/02 Garum Kodim 0808/Blitar melaksanakan kegiatan Babinsa masuk sekolahan, sekaligus memberikan wawasan kebangsaan kepada para siswa siswi.

Serda Puji Santoso dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan pemberian wawasan kebangsaan kali ini, bertempat di SMP Negeri 3 Garum Jl Jawa Kelurahan Tawangsari Kecamatan Garum Kabupaten Blitar, Senin ( 28/8/2023 ).

Adanya kegiatan ini, disambut gembira oleh para siswa-siswi.
Serda Puji Santoso menuturkan, pemberian wawasan kebangsaan ini sangat tepat sekali, untuk di berikan kepada generasi muda.

“Dengan pemberian wawasan kebangsaan ini, semoga dapat membentuk mental dan perilaku yang baik, kepada para siswa siswi,” ungkapnya.

Serda Puji menambahkan, sesuai dengan levelnya, tentu pemberian wawasan kebangsaan tersebut, harus disesuaikan dengan kondisi usia saat ini.

“Apabila sejak dini sudah di bekali wawasan kebangsaan, maka generasi muda akan senantiasa dapat berbuat baik dan mampu mempertahankan nilai nilai kebangsaannya,” tambahnya.

Walaupun pengaruh perkembangan teknologi dan informatika terus berkembang dengan pesat, sebagai generasi muda harus memiliki jiwa nasionalisme dan wawasan kebangsaan yang tinggi.

“Agar nantinya dapat menjaga dan mengisi kemerdekaan NKRI ini, dengan hal hal yang positif, “pungkasnya. (dik)


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close