Dalam Rangka HAB Ke-77, Kemenag Gelar Lomba Keindahan dan Kebersihan Demi Tingkatkan Pelayanan
SAMPANG, PEWARTAPOS.COM – Dalam rangka menyambut Hari Amal Bhakti (HAB) Kementrian Agama Republik Indonesia (RI) Ke-77, Kementrian Agama Kabupaten Sampang, Madura gelar berbagai perlombaan.
Adapun, perlombaannya tentang Keindahan dan Kebersihan Kantor Kemenag, KUA, Satuan Kerja (Satker) Madrasah se Wilayah Kerja (Wilker) Madura.
Pembukaan dilaksanakan pada (1/12/2022) kemarin, di Kantor Kemenag Sampang Jalan Jamaluddin, Kecamatan/Kabupaten Sampang, Madura.
Turut hadir Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Jawa Timur H. Husnul Maram serta para Kepala Kemenag se Madura.
Kakanwil Kemenag Provinsi Jawa Timur H. Husnul Maram mengatakan bahwa Kick off Exiting keindahan dan kebersihan juga digelar di Wilker lainnya di Jawa Timur, bahkan saat ini tengah berjalan.
“Jadi untuk saat ini di Wilayah kerja Madura,” ujarnya.
Menurutnya, tujuan digelarnya perlombaan ini untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Sebab, jika kantor dalam keadaan bersih dan indah, masyarakat yang berkunjung dalam memohon pelayanan akan lebih nyaman, termasuk meningkatkan kerja pegawai.
“Kami juga ingin tidak ada pandang bulu dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat,” tuturnya.
Sementara, Kepala Kemenag Sampang Mohammad Ersat menyampaikan atas kegiatan perlombaan ini dapat membuat Kantor Kemenag, KUA, Satker Madrasah se Wilayah Kerja (Wilker) Madura semaik baik.
“Tentunya yang utama dalam kenyamanan dan pelayanan,” harapnya.
Ia menambahkan, dalam lomba Exiting ada Empat tim penilai dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jatim.
Mereka langsung menuju satuan kerja peserta lomba keindahan dan kebersihan.
Namun atu tim penilai tetap tinggal di Kantor Kemenag dan berkeliling langsung melihat kondisi lingkungan Kemenag Sampang.
“Jadi hampir seluruh ruangan Kantor Kemenag diperiksa dan dinilai,” pungkasnya.(rud)