Uncategorized

Hasil Gotong Royong, Target Vaksinasi Covid-19 Tahun 2021 Terpenuhi

Share Berita:

JAKARTA, SKO.COM – Pemerintah terus menggalakkan program vaksinasi sebagai lini pertahanan pertama bagi masyarakat dari virus covid-19. Program ini terbukti mampu menurunkan tingkat keterjangkitan virus serta mengurangi perburukan kondisi bagi pasien yang terjangkit.

Dengan berakhirnya tahun 2021, maka pemerintah pusat dalam hal ini Presiden Joko Widodo berupaya untuk melakukan pengecekan terpenuhinya target vaksinasi. Dalam keterangannya pada saat Peresmian Pembukaan Perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2022, Senin (03/01/22), Presiden menyampaikan bahwa target vaksinasi tersebut sudah terpenuhi. 

“ Hari ini kita patut bersyukur, bahwasannya 280 juta dosis vaksin bisa disuntikan ke seluruh masyarakat. Tepatnya tadi pagi saya cek sudah berada di angka 281.299.690 dosis vaksin yang sudah disuntikkan,” ujar Presiden.

Target 280 juta dosis bukan merupakan pekerjaan yang mudah, apalagi dengan jangka waktu yang hanya satu tahun. Capaian ini patut untuk mendapatkan apresiasi dari Presiden, mengingat kerja keras seluruh pihak dari seluruh unsur dan elemen masyarakat bahu membahu saling menolong guna mensukseskan target nasional ini.

Presiden mengungkapkan bahwa salah satu tantangan yang harus dihadapi dalam tercapainya program vaksinasi ini adalah kondisi geografis yang tidak selalu mudah dan menantang untuk dilalui. Pada daerah dengan aksesibilitas yang masih sulit tentunya memerlukan usaha dan perjuangan yang lebih.

“ Karena geografi kita yang bermacam-macam, kita harus melakukan vaksinasi engan naik perahu, naik motor, jalan kaki yang jauh ke atas gunung dan itu bukan sesuatu yang mudah,” imbuh Jokowi.

Perlu untuk diketahui bahwa target vaksinasi tersebut terbagi atas dosis pertama sebesar 79,6%  dan dosis kedua sebanyak 54,8 %. Untuk ibu kota-ibu kota provinsi dan kota-kota besar yang interaksi masyarakatnya tinggi target vaksinasi sudah di atas 70% dan 27 provinsi telah mencapai target dosis pertama di atas 70%.

“ Hasil ini merupakan hasil kerja keras dan gotong royong kita bersama. Baik pemerintah pusat, pemerintah daerah, TNI, Polri, BIN perusahaan swasta besar, kecil dan menengah, ormas, dan seluruh lapisan masyarakat yang proaktif. Gotong royong dan kebersamaan adalah modal kita bersama,” pungkas Presiden.


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close