Uncategorized

Hasil Sementara : ERJI Menang Telak di Simo Gunung Barat

Share Berita:

SURABAYA, SKO.COM – Sesuai prediksi beberapa lembaga survei nasional Paslon ERJI (01) menang telak atas Paslon MAJU (02) dalam Pilwali Surabaya Rabu 9 Desember 2020.


Hasil sementara Pilwali Surabaya sampai pukul 16.00 WIB di beberapa TPS dikawasan padat penduduk di Surabaya Barat menunjukan Paslon ERJI (01) menang telak atas rivalnya Paslon MAJU (02}.


Di RW O5 Simogunung Barat Kelurahan Simomulyo, Kecamstan Sukomanunggal misalnya seluruh TPS yang ada yaitu TPS 28 sampai TPS 32 atau sebanyak 4 TPS seluruhnya dimenangkan secara telak oleh Paslon ERJI (Eri Cahyadi-Armuji).


TPS 28 Paslon 01 meraup 112 suara sedangkan Paslon 02 hanya meraup 65 suara dengan suara tidak sah sebanyak 6 suara . Kemudian di TPS 29 Paslon 01berhasil meraup 135 suara sedangkan Paslon 02 hanya meraup 39 suara dengan 5 suara tidak sah.


Demikian juga di TPS 30 Paslon 01 kembali meraup kemenangan dengan 148 suara dan Paslon O2 hanya meraup 55 suara dengan suara tidak sah sebanyak 8 suara. Sedangkan di TPS 31 kembali Paslon 01 berhasil meraup kemenangan sebanyak 112 suara dan Paslon 02 hanya meraup 41 suara dan suara tidak sah sebanyak 11 suara.


Mengetahui hasil Pilwali Surabaya tersebut para simpatisan dan pendukung PDIP sangat bersuka cita bergembira ria.


Agus yang menyaksikan perhitungan suara di TPS 29 merespon gembira saat setiap kali petugas PPS menyebut pasangan calon O1 sah. “Hore jagoan saya menang,…. hidup ERJI!!” Teriaknya sambil berjingkrak ria.


Sementara itu, KPPS TPS 31 Azizatur Rochaniyah (Hanni) menyatakan bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas keberhasilan menyelenggarakan Pilwali Surabaya di lingkungan TPS 31.


“Alhamdullilah semua berjalan dengan lancar tanpa gangguan apapun”, ujar Hanni panggilan akrabnya dengan nada ceria.


Menurut Hanni Pilwali di TPS 31 yang dipimpinnya menjalankan protokol kesehatan secara ketat dengan menerapkan 3 M yaitu : Mencuci tangan, Memakai Masker dan Menjaga Jarak.


Tentang kendala Hanni mengungkapkan banyak juga warga yang menggunakan formulir A5 ketika mencoblos di tempat lain meski cuaca agak gerimis, namun semuanya berjalan dengan baik dan lancar. (tot)


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close