PROBOLINGGO, PEWARTAPOS.COM- Komisi C (Keuangan) DPRD Jatim melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Probolinggo (10/1/2023) dalam rangka optimalisasi kinerja BUMD sebagai penggerak dan sumber PAD. Mereka melakukan rapat kerja (Raker) bersama bank BPR dan UMKM Jawa Timur di Bromo Park Hotel, Probolinggo
Hj. Lilik Herdarwati, anggota Komisi C DPRD Jatim mengemukakan, bahwa saat ini UMKM sedang semangat-semangatnya memulai usaha. Pihaknya punya program broadcast bagi pelaku UMKM dengan bunga rendah, yakni 3 persen.
“Tapi platformnya cuma 10 juta. Tadi (saat raker) disebutkan ada tambahan platform hingga 50 juta. Saya berharap penambahan modal itu tidak menaikkan bunga,” ujarnya.
Tentu menurut Hj Lilik Herdarwati, dengan penambahan modal tersebut akan menambah kepercayaan diri para pelaku UMKM.
Harapannya dari kunjungan kerja ini regulasi yang baru nanti tetap berpihak kepada pelaku UMKM karena melihat masyarakat saat ini sedang semangat-semangatnya memulai usaha.
Semoga apa yang sudah ada sekarang ini bisa terlaksana dengan maksimal untuk UMKM Jawa Timur. (rls)