HeadlineNews

Palangkaraya dan Barito Timur Mendapat Berkah Kunjungan Presiden Joko Widodo

Share Berita:

PALANGKARAYA, PEWARTAPOS.COM – Dua kegiatan Presiden Joko Widodo di Bumi Kalimantan memberikan makna yang mendalam dalam pembangunan Republik tercinta. Pertama meresmikan pembangunan, rehabilitasi, dan renovasi sarana dan prasarana pendidikan di Provinsi Kalimantan Tengah yang dipusatkan di Gedung Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palangkaraya, Kota Palangkaraya dan kedua meninjau harga-harga kebutuhan pokok di Pasar Temenggoeng Djaja Karti, Kabupaten Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah, Kamis (27/6/2024).

“Ini dilakukan agar sarana dan prasarana yang ada bisa lebih bermanfaat bagi mahasiswa, bagi anak-anak sekolah kita dan kita harapkan sumber daya manusia, SDM-SDM unggul bisa kita dapatkan dari manfaat pembangunan, renovasi, dan rehabilitasi yang telah dilakukan yang menghabiskan anggaran Rp 84,2 miliar,” ujar Presiden dalam sambutannya pada peresmian pembangunan dan rehabilitasi sarana pendidikan di Palangkaraya.

foto: dok/BPMI Setpres/Kris
PERESMIAN – Presiden Joko Widodo meresmikan pembangunan, rehabilitasi, dan renovasi sarana dan prasarana pendidikan di Provinsi Kalimantan Tengah, Kamis (27/6/2024).

Sedang Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Diana Kusumastuti, menjelaskan, pembangunan dan renovasi gedung IAIN, 6 madrasah, dan 9 SD negeri tersebar di 9 kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Tengah, keseluruhan fasilitas pendidikan tersebut telah dimanfaatkan.

“Ini semuanya sudah dimanfaatkan. Gedung pascasarjana ini juga sudah digunakan untuk kuliah selama 4 tahun, kemudian juga madrasah dan SD itu juga sudah dimanfaatkan semuanya,” ungkap Diana.

Sementara itu, Rektor IAIN Palangkaraya, Ahmad Dakhoir, berterima kasih kepada pemerintah yang telah membangun gedung di kampus yang dipimpinnya. Gedung tiga lantai tersebut akan bermanfaat untuk auditorium dan mengelola pendidikan pascasarjana yang jumlah mahasiswanya makin hari makin banyak.

“Kedua, bisa mendukung akses pendidikan yang modern, yang bagus sehingga mahasiswa nyaman untuk belajar,” tandasnya.

Harga Pasar Baik

Kegiatan lain Presiden Joko Widodo di Bumi Kalimantan, adalah melakukan peninjauan di Pasar Temenggoeng Djaja Karti, Kabupaten Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah, Kamis (27/6/2024). Dalam kunjungan tersebut, Presiden menyoroti stabilitas harga sebagai indikator positif dari sistem distribusi yang efektif.

“Ya, harga-harga baik, misalnya ayam potong 38 ribu (per kg), kemudian bawang merah bawang putih 35-40 ribu (per kg). Kemudian minyak goreng 16 ribu (per liter). Saya kira sama dengan di Jawa, harga-harga baik,” ujar Presiden Jokowi dalam keterangan pers di RSUD Tamiang Layang.

Presiden juga mengamati kesetaraan harga antara Kalimantan dan Jawa yang menandakan baiknya distribusi dan transportasi sampai ke pasar-pasar seluruh daerah. Presiden juga melihat bahwa stok bahan pokok di pasar tersebut masih terjaga.

“Kalau harganya seperti itu (stabil) artinya stoknya ada. Kalau stoknya menipis, pasti harga langsung naik,” imbuhnya.

Pasar Temenggoeng Djaja Karti, yang melayani komunitas lokal dengan berbagai kebutuhan pokok, menjadi pusat pertemuan antara Presiden dan pedagang lokal. Pada kesempatan itu, Presiden pun memberikan bantuan modal kepada sejumlah pedagang.

“Alhamdulillah senang. Untuk nambah modal,” jawab Ratiani, salah seorang pedagang sayur, ketika ditanya penggunaan bantuan yang diterima.

Pedagang lainnya, Wahyu, juga merasakan kegembiraan yang sama. Pria yang sehari-hari berjualan jajanan pentol tersebut mengaku akan menggunakan sebagian bantuan untuk keperluan keluarga. “Sehat-sehat Pak Jokowi. Makasih banyak bantuannya,” ucapnya.

Kunjungan Presiden ke Pasar Temenggoeng Djaya Karti tidak hanya fokus pada evaluasi harga dan distribusi, tetapi juga sebagai bentuk kehadiran dan dukungan langsung pemerintah terhadap masyarakat lokal di Kalimantan Tengah. Kunjungan ini juga menegaskan komitmen pemerintah dalam memastikan stabilitas dan kesejahteraan ekonomi warganya. (joe/BPMI Setpres)

sumber: sekretariat presiden


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close