HeadlineNews

Penutupan Ziarah ke Madinah dan Makkah …Hoax

Share Berita:

JEDDAH, PEWARTAPOS.COM – Konsul Haji KJRI Jeddah, Nasrullah Jasam, memastikan bahwa informasi penutupan ziarah di Makkah dan Madinah mulai 7 Maret 2023 hingga Hari Raya Idul Fitri, tidak benar atau hoax. 

“Tidak ada penutupan ziarah, baik di Makkah maupun Madinah. Tempat-tempat ziarah juga tidak ditutup,” tegas Nasrullah Jasam melalui pesan singkat dari Jeddah seperti dimuat di laman Kemenag RI, Jumat (3/3/2023).

Nasrullah sudah melakukan klarifikasi terkait informasi penutupan itu kepada Wakil Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi bidang Ziarah. Menurutnya, info yang benar adalah adanya pengumuman salah satu perusahaan transportasi di Arab Saudi yang menghentikan layanan ziarahnya.

“Ada perusahaan transportasi yang mengumumkan menghentikan layanan ziarah mulai 7 Maret karena keterbatasan armada dan tenaga driver, serta pertimbangan kemacetan,” jelas Nasrullah.

“Jadi bukan penutupan tempat ziarah di Makkah dan Madinah, tapi ada pemberitahuan dari perusahaan transportasi terkait ketidakmampuan mereka memberikan layanan ziarah,” sambungnya.

Nasrullah memastikan, sampai saat ini layanan terhadap jemaah umrah dari berbagai negara, termasuk Indonesia, berjalan sebagaimana biasa. Berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, jumlah jemaah umrah terus meningkat, terutama pada Ramadan.

Hj Mirah, yang akan berangkat umroh akhir Februari 2023, sempat mencari kabar kebenaran penutupan tempat ziarah di Madinah dan Makkah. “Mendengar kabar itu saya bingung karena akhir bulan (Februari) nanti saya berangkat umrah sama abahnya,” aku pedagang rokok di seputaran jalan Taman Apsari Surabaya itu.

Dengan adanya pengumuman dari Kemenag RI ini, dia pun merasa lega. “Alhamdulillah. Jadi saya sudah bayar Rp 30 Juta an perorang, tinggal nunggu berangkat dan sudah manasik, kalau sampai benar tutup untuk apa kesana,” aku ibu empat orang anak yang pernah naik haji Tahun 2007 itu. (joe/humas kemenag RI)


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close