Headline

Rutan Sumenep Ikuti Kegiatan Penandatanganan Komitmen Aksi Pencegahan Korupsi

Share Berita:

SUMENEP, PEWARTAPOS.COM – Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H/2023 M. Rutan Sumenep Kanwil Kemenkumham Jatim mengikuti kegiatan Penandatanganan Komitmen Pelaksanaan Aksi Pencegahan Korupsi Tahun 2023 bertempat di Aula Baharudin Saharjo dipimpin langsung oleh Karutan, Ridwan Susilo,Kamis 16/3/2023.
.
Acara diikuti secara virtual oleh seluruh jajaran Kemenkumham RI dari tingkat Pusat, Kantor Wilayah hingga Unit Pelaksana Teknis di seluruh wilayah Indonesia.

Kegiatan yang berpusat di Jakarta tersebut dibuka oleh Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Andap Budhi Revianto. beliau memberikan laporan terkait atensi Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H Laoly terkait Komitmen dan Keseriusan Dalam Rangka Aksi Pencegahan Korupsi Tahun 2023-2024.

Selanjutnya Kegiatan dilanjut dengan panandatanganan Komitmen Pelaksanaan Aksi Pencegahan Korupsi Tahun 2023-2024 oleh Kepala Kantor Wilayah Seluruh Indonesia dan Seluruh Pimti Pratama disaksikan langsung oleh Menkumham, Yasonna H Laoly.

“Tunjukanlah keseriusan kita bersama sehingga kita dapat berkontribusi secara positif di dalam meningkatkan Indeks Persepsi Korupsi (IPK) nasional dan juga menjamin kelancaran program pembangunan nasional” ujar Yasonna H Laoly dalam kesempatannya.

Di penghujung acara kegiatan dilanjut dengan Silaturahmi Keluarga Besar Kemenkumham Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H / 2023 M dengan diisi oleh ceramah dari Imam Besar Masjid Istiqlal Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar, M.A.(kemenkumham Jatim)


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close