Semarak Peringati HUT ke-77 RI, Warga Kauman Kota Blitar Adakan Orkes Bertajuk Sambar Kemur
BLITAR, PEWARTAPOS.COM – Memupuk kebersamaan guna memperingati hari jadi ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, warga Kecamatan Kauman, tepatnya JalanTidar, Kota Blitar mengelar orkes bertema Sambar Kemur, Sabtu (3/9/2022).
Sambar kemur artinya bazar murah yang diadakakan oleh masyarakat setempat.
Sementara, Ketua RW 04 Kauman Komari mengatakan,demi memeriahkan dan memperingati HUT ke 77 Kemerdekaan RI ini, pihaknya mengaku tidak mencari proposal ke warga warga. Justru gelaran ini adalah hasil dari uang jimpitan warga yang dipungut setiap hari sebesar Rp 500 rupiah.
“Alhamdulillah, memperingati HUT ini karena rasa syukur kami dan tanpa harus menyampaikan proposal kegiatan,” ungkap Komari.
Masih kata Ketua RW 04 Komari, bulan Agustus di setiap tahunnya selalu jadi bulan yang meriah di Indonesia. Karena itu seluruh warga di berbagai penjuru Indonesia sangat antusias menyambut hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia tanpa terkecuali yang ada di Kota Blitar.
“Bukan hanya menghias dan mendekorasi kampung dan tempat tinggal dengan berbagai pernak-pernik dan atribut khas 17-an, di Kampung Kauman sini biasanya selalu menyelenggarakan tradisi lainnya yang membuat perayaan semakin meriah,” katanya.
Dari pantauan pewartapos.com, meskipun hanya sederhana tapi masyarakat sangat antusias untuk menyelenggarakan dan memeriahkan HUT RI di Kauman. Bahkan panggung seni juga menampilkan sederatan sajian seni dari tampilan warga Kauman sendiri.
“Warga Kauman sangat kompak, mudah-mudahan Kebhinekaan ini bisa dicontoh warga kampung lain,” pungkas Komari. (ndik/ham)