Serius Maju, Guntur Wahono Kembalikan Formulir Diiringi Ratusan Masa
BLITAR, PEWARTAPOS.COM – Ratusan masa dan simpatisan yang mengatasnamakan Paguyuban Tiban SBR memadati sepanjang jalan protokol Kabupaten Blitar. Mereka berangkat dari salah satu hotel ternama dengan berjalan kaki sepanjang 1000 meter dengan diiringi musik tradisional menuju kantor sekretariat DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar, Rabu, 15/05/2024.
Politisi senior ini terlihat bersemangat dengan ratusan rombongan yang mengiringinya untuk mengembalikan formulir pendaftaran yang akan mengantarkan dirinya menjadi Bupati Blitar priode 2024 – 2029 mendatang.
Guntur Wahono, salah satu Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur yang juga kader dari PDI Perjuangan mengatakan, “Hari ini saya beserta ratusan pendukung dan simpatisan saya mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan bakal calon bupati di kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar,” katanya.
Diketahui, rombongan kesenian Paguyuban Tiban ini terdiri dari lapisan dan elemen tokoh masyarakat, tokoh agama dan juga tokoh pemuda yang ada di Kabupaten Blitar.
Mereka ikut menyambut dan mengantarkan dirinya untuk mengembalikan Formulir Penjaringan Bakal Calon Bupati Blitar priode, 2024 – 2029.
Guntur Wahono mengaku niatan maju sebagai Calon Bupati Blitar di Pilkada 2024 murni untuk membawa Kabupaten Blitar lebih baik.
Fokus yang akan dilakukan Guntur, yakni melakukan tata kelola dan kinerja pemerintahan yang lebih baik, bersih, maju, merata serta transparan.
Guntur berharap, jika nanti rekomendasi dari DPP turun dan dirinya diberikan amanah untuk memimpin maka, Ia berjanji akan membesarkan nama PDI Perjuangan di Kabupaten Blitar.
“PDIP di Kabupaten Blitar tidak boleh kalah dengan partai lain dan saya berjanji jika saya di percaya dan diberikan amanah untuk memimpin Kabupaten Blitar saya pastikan suara PDIP akan bertambah,” harapnya.
Guntur tidak menampik jika dirinya tidak mendapatkan rekomendasi, artinya siapapun nanti yang akan mendapatkan rekom dari DPP itulah yang akan di perjuangkan untuk memimpin Kabupaten Blitar agar lebih baik.
Sementara itu di tempat yang sama, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar, Drs Rijanto MM saat dikonfirmasi oleh media online pewartapos.com menuturkan, sampai saat ini yang sudah mengambil formulir pendaftaran di kantor DPC PDI Perjuangan ada 17 kandidat, dan yang sudah mengisi dan mengembalikan untuk saat ini ada 9 kandidat.
“Total untuk yang sudah mengambil formulir pendaftaran penjaringan bakal calon kepala daerah ada 17 kandidat, dan saat ini yang sudah mengembalikan ada 9 kandidat,” pungkasnya (dik).