SUMENEP, PEWARTAPOS.COM – Majlis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) bersama Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Dasuk, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar pawai obor dan Istighatsah, pada Sabtu (30/7/2022) malam.
Pawai obor yang dimeriahkan oleh segenap masyarakat Kecamatan Dasuk ini dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1444 H.
Diketahui, sekitar ribuan masyarakat dari berbagai desa yang ada di Kecamatan Dasuk sangat antusias dalam kegiatan tersebut. Buktinya, ribuan masyarakat berbondong-bondong berjalan kaki sambil membawa obor dengan menempuh jarak kurang lebih 2 kilo meter sampai pada masjid As Sholihin desa setempat.
Selain dalam rangka memeriahkan tahun anyar Islam, giat tersebut untuk menyambut satu abad NU dan ulang tahun Bahagam.
Usai pawai obor, dilanjutkan dengan istighatsah bersama, yang dihadiri oleh tokoh masyarakat, para Habaib dan segenap masyarakat Kecamatan Dasuk.
Menurut KH Ahfasy Syakur, tahun baru Islam sepatutnya juga harus dirayakan oleh kau Muslim. Mengingat, hanya segelintir orang yang peduli dan merayakan tahun Hijriah dibanding tahun Masehi.
“Karena tahun Hijriah adalah tahunnya kaum Muslimin,” ungkap beliau dalam sambutannya.
Pengasuh Pondok Pesantren Annur ini mengatakan, pihaknya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk senantiasa gembira dan merayakan tahun baru Islam dalam setiap tahunnya.
“Semoga kita semua masih diberikan kesehatan agar bisa merayakan tahun baru Islam tahun depan,” pungkasnya.
Sekedar informasi, selain pawai obor, giat tersebut juga dimeriahkan oleh grup dram band SDN Nyapar dan musik Al banjari Bahagam. (han)