Jatim

Sukses, Kota Blitar Raih Penghargaan Ki Award Jatim 2023

Share Berita:

BLITAR, PEWARTAPOS.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar melalui Diskominfotik meraih penghargaan kategori “Menuju Informatif” dari Komisi Informasi Jawa Timur dalam ANugerah Keterbukaan Informasi Publik (KI Award) Jawa Timur 2023, di Surabaya, Selasa, 05/12/2023.

Predikat menuju inormatif dengan nilai 88, 69 tahun ini menandakan bahwa Pemerintah Kota Blitar berkomitmen untuk menjadi lembaga pemerintah menuju informatif. Salah satunya, dengan memberikan pelayanan informasi publik yang akuntabel dan transparan melalui pemanfaatan teknologi informasi untuk meningkatkan efisiensi, efektifitas, transparansi, dan akuntabilitas.

Kepala Diskominfotik Kota Blitar, Mujianto mengatakan tahun ini Diskominfotik Kota Blitar meluncurkan aplikasi DIOPEN (Disclosure Informasi Publik Terintegrasi). Yakni, sistem informasi dan dokumentasi publik yang terintegrasi yang dapat menyediakan database informasi apa saja yang dikuasai di suatu unit atau satuan kerja. Sehingga melalui inovasi tersebut, masyarakat jauh lebih mudah mendapatkan informasi yang akurat dan terpercaya dalam rangka mewujudkan Kota Blitar yang Keren ini.

“Penghargaan ini juga sebagai bukti sinergitas badan publik di Kota Blitar untuk bersama-sama meningkatkan komitmen untuk melaksanakan prinsip-prinsip keterbukaan informasi dalam setiap penyelenggaraan pemerintahan,” pungkasnya (adv/dik).


Share Berita:
Tags
Show More

Related Articles

Back to top button
Close
Close